Mungkin bila
anda melihat wanita ini sekilas, tidak ada perbedaan yang mencolok dengan
pegawai-pegawai toko yang lain. Dengan seragamnya, wanita ini menyambut tamu
dengan ramah dengan meneriakan “Welcome to Georgepeck..”. Ternyata, setelah
mengenali lebih dalam, wanita yang dikenal dengan panggilan “Lilis” ini bukan
hanya seorang pegawai yang giat bekerja namun juga seorang ibu dan juga seorang
pebisnis.
Mba Lilis
bekerja 6 hari dalam seminggu. Terkadang ia kebagian shift sampai dengan jam 10
malam. Ibu yang tengah mengandung 5 bulan ini tidak pernah mengeluhkan
pekerjaanya. Padahal ia tinggal di Radio Dalam, dan tempat kerjanya di Bintaro.
Jarak yang cukup jauh ia tempuh dengan menumpangi angkot. Ia senang bekerja di
tempat ini, “Soalnya, yang punya baik, kan kalo majikan baik, pegawai juga akan
baik..”. Ternyata untuk membuat pegawai nyaman bekerja di suatu tempat,
incentive berbentuk uang tidak selalu menjadi satu satunya cara untuk membuat
pegawai betah dan bersemangat kerja,
Disela sela
waktu ketika tidak ada tamu, ketika pegawai lain asik mengobrol satu sama lain,
mba lilis memilih melakukan kegiatan lain. “Saya hobi bisnis.. jadi waktu lagi
ngga ada tamu, saya suka internetan, liat liat soal bisnis..” Untuk sekarang,
mba lilis sedang menggeluti bisnis menjual produk-produk kecantikan. Hobi
inilah yang membuat mba lilis terkenal di pegawai pegawai lain di mall
tersebut. “Aku promosiin ke temen temen disini, aku kenal semua yang disini,
Mereka juga kenal aku karena aku kan jual produk kecantikan..” Dengan
pembawaanya yang ramah dan lucu, mba lilis sangat mudah bergaul dengan orang
banyak. Terlihat beberapa kali pegawai toko lain yang lewat di depan gerai
minuman ini berhenti untuk menyapa mba lilis.
Hobi bisnis
ini bukan merupakan beban untuk mba lilis. Selain itu, menurutnya hobi ini
membantunya “nambah-nambah” untuk keluarga. “Sambil kerja.. sambil bisnis
sebisa mungkin.. dan karna emang suka juga bisnis gitu, jadi inituh bukan
beban.. tapi kesenengan..” Siapa yang menyangka, wanita ini begitu menyukai
dunia bisnis, dan berusaha memanfaatkan fasilitas yang ada seperti Internet di
Handphone, untuk mencari tahu lebih dalam mengenai hobi nya ini dan bagaimana
menerapkanya.
Sibuknya mba
lilis tidak menjadikanya lupa dengan peran utamanya menjadi Istri dan Ibu untuk
suami dan anak nya yang kini duduk di TK A. “Saya dan suami sama-sama janjian
libur hari jumat…” Sehingga pada hari jumatlah mereka menyempatkan mengisi
waktu luang bersama. Sekali sekali mereka mengunjungi tempat-tempat seperti
Ancol dan Kebun Binatang Ragunan untuk berwisata. Walopun menurut mba Lilis
dirinya dan keluarga kerap menghabiskan waktu di rumah. “Tiket masuk ancol
mahal..” keluhnya. Sehingga dirinya kerap menunggu ketika ada diskon atau promo
khusus. Tempat favoritnya adalah Dufan. Karena banyak permainan untuk anaknya.
“Yang penting anak seneng..” Begitu tutur mba lilis. Jadi ketika di dufan mba
lilis tidak bermain permainan untuk dewasa, melainkan mencari mainan yang
membuat anaknya senang. Mba lilis dan suami hampir tidak pernah menghabiskan
waktu berdua, kecuali di malam hari ketika anaknya tertidur. Karena menurutnya
“Kasihan kalo anak ditinggal sendirian, jadi pasti selalu saya ajak..”.
Sehingga kemanapun mba lilis dan suami pergi, anaknya selalu dibawa. Dapat
dilihat, betapa sebagai seorang ibu, mba lilis sangat menyayangi anaknya dan
rela mengorbankan kesenanganya sendiri untuk anaknya.
Waktu luang
yang sedikit berusaha mba lilis manfaatkan dengan baik untuk menghabiskan waktu
bersama keluarga. Mba lilis adalah contoh nyata bahwa wanita dapat pula meniti
karir tanpa harus melupakan kewajibanya sebagai ibu dan istri yang baik.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar